Rabu, 19 Mei 2010

percussion

PERCUSSION






Sabtu, 08 Mei 2010

MUNAJAT SEORANG HAMBA

 
Dan mohonlah ampun kepada Tuhanmu kemudian bertaubatlah kepada-Nya. Sesungguhnya Tuhanku Maha Penyayang lagi Maha Pengasih.QS. Hud (11) : 90
 

Dialah yang memberi rahmat kepadamu dan malaikat-Nya (memohonkan ampun untukmu), supaya Dia mengeluarkan kamu dari kegelapan kepada cahaya (yang terang). Dan adalah Dia Maha Penyayang kepada orang-orang yang beriman.QS. al-Ahzab (33) : 43

 
" Ya Tuhan kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami tersalah. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau bebankan kepada kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang yang sebelum kami. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tak sanggup kami memikulnya. Beri maaflah kami; ampunilah kami; dan rahmatilah kami. Engkaulah Penolong kami, maka tolonglah kami terhadap kaum yang kafir ".QS. al-Baqarah (2) : 286

 
Perumpamaan orang-orang yang mengambil pelindung-pelindung selain Allah adalah seperti laba-laba yang membuat rumah. Dan sesungguhnya rumah yang paling lemah ialah rumah laba-laba kalau mereka mengetahui.QS. al-'Ankabut (29) : 41
 
 
"Ya Rabbku, tunjukilah aku untuk mensyukuri nikmat Engkau yang telah Engkau berikan kepadaku da kepada ibu bapakku dan supaya aku dapat berbuat amal yang saleh yang Engkau ridhai; berilah kebaikan kepadaku dengan (memberi kebaikan) kepada anak cucuku. Sesungguhnya aku bertaubat kepada Engkau dan sesungguhnya aku termasuk orang-orang yang berserah diri".QS. al-Ahqaf (46) : 15
 
 
Sesungguhnya orang-orang yang beriman dan beramal saleh, kelak Allah Yang Maha Pemurah akan menanamkan dalam (hati) mereka rasa kasih sayang.QS. Maryam (19) : 96
 

Maha Suci Allah, bahkan apa yang ada di langit dan di bumi adalah kepunyaan Allah; semua tunduk kepada-Nya.QS. al-Baqarah (2) : 116
orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri atau duduk atau dalam keadaan berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata):" Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia, Maha Suci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka.QS. Ali Imran (3) : 191
 


Hampir saja langit itu pecah dari sebelah atasnya (karena kebesaran Rabb) dan malaikat-malaikat bertasbih serta memuji Rabbnya dan memohonkan ampun bagi orang-orang yang ada di bumi. Ingatlah, bahwa sesungguhnya Allah Dia-lah Yang Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.QS. as-Syura (42) : 5
 "Jika bapa-bapa, anak-anak, saudara-saudara, isteri-isteri kaum keluargamu, harta kekayaan yang kamu usahakan, perniagaan yang kamu khawatiri kerugiannya, dan rumah-rumah tempat tinggal yang kamu sukai, adalah lebih kamu cintai daripada Allah dan Rasul-Nya dan (dari) berjihad di jalan-Nya, maka tunggulah sampai Allah mendatangkan keputusan-Nya." Dan Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang fasik.QS. at-Taubah (9) : 24
 
Dan perintahkanlah kepada keluargamu mendirikan shalat dan bersabarlah kamu dalam mengerjakannya. Kami tidak meminta rezeki kepadamu, Kamilah yang memberi rezeki kepadamu. Dan akibat (yang baik) itu adalah bagi orang yang bertakwa.QS. Thaha (20) : 132

Wahai orang-orang yang beriman, peliharalah dirimu dan keluargamu dari api neraka yang bahan bakarnya adalah manusia dan batu; penjaganya malaikat-malaikat yang kasar, yang keras, yang tidak mendurhakai Allah terhadap apa yang diperintahkan-Nya kepada mereka dan selalu mengerjakan apa yang diperintahkan.QS. at-Tahrim (66) : 6
 
"Hadapkanlah mukamu kepada agama dengan tulus ikhlas dan janganlah kamu termasuk orang-orang yang musyrik.QS. Yunus (10) : 105
 
Dan siapakah yang lebih baik agamanya dari pada orang yang ikhlas menyerahkan dirinya kepada Allah, sedang diapun mengerjakan kebaikan, dan ia mengikuti agama Ibrahim yang lurus? Dan Allah mengambil Ibrahim menjadi kesayangan-Nya.QS. an-Nisa' (4) : 125
 
"Barangsiapa yang tawakkal kepada Allah, maka sesungguhnya Allah Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana".QS. al-Anfal (8) : 49
 
Dan Kami turunkan kepadamu Al Kitab (Al Qur'an) untuk menjelaskan segala sesuatu dan petunjuk serta rahmat dan kabar gembira bagi orang-orang yang berserah diri. QS. an-Nahl (16) : 89

Katakanlah:" Cukuplah Allah bagiku ". Kepada-Nyalah bertawakkal orang-orang yang berserah diri.QS. az-Zumar (39) : 38

Jumat, 07 Mei 2010

NAZREY JOHANI ( X-RAIHAN )

NAZREY JOHANI ( X-RAIHAN ) DAN USTAZ MAULANA

Perjuangan Nazrey johani dalam memartabatkan lagu-lagu nasyid ketika menjadi vokalis utama kumpulan RAIHAN telah mengukir sejarah bukan saja di Malaysia,Indonesia,Singapura,Brunai dan gugusan Nusantara,bahkan harumnya nama kumpulan Nasyid Raihan itu telah berhasil mencetuskan fenomena bahwa mereka telah berhasil menembusi pasaran dunia.Subhanallah...!Sejuk rasanya jiwa ini ketika mendengarkan senandung selawat yang dinyayikan beliau, hati yang gundah gulana pun sirna ditelan keberkatan Selawat sebagai pujian kepada sang junjungan Rasulullah Muhammad SAW.
MACAM KEMBAR JE POOON !!!!!

Huahaha.... tak de lah,ana ngan bang Naz ni kawan je,rapat tidak jarang pun tidak. Iye la... dia dok kat rumahnye di Bandar Sri Damansara ana plak dok kat rumah ana la...huahaha jangan marah yea...Memang kalau ana dah jumpe je ngan bang Nazrey ni, hu.....aaaa habis la ! Pasti kami akan tergelak sampai kering gusi sebab teringat kisah  "SELAMAT DATANG"

HAHAHA BAGI ANDA YANG DAH TAU CERITA TU JANGAN SAKIT PERUT PLAK SEBAB TAK DAPAT TAHAN NAK TEGELAK ....

SOSOK SANG PEJUANG NASYID
haaa... ni gambar kat rumah ana, bagi ana sosok Nazrey johani merupakan pejuang industri nasyid tanah air,walaupun ia telah berpisah dari Raihan tetapi ia terus aktif bergerak secara solo demi memperjuangkan hiburan yang bercorakkan islamic.Semangatnya tidak mudah surut, bahkan dengan bergerak secara solo ini ia berkata dapat lebih meningkatkan lagi sumbangsihnya dalam bidang hiburan kepada masyarakat,bukan saja di Malaysia tapi juga meluas hingga keluar negara.

DUTA PRODUCK
Sejak bergerak secara solo banyak berbagai pihak dapat berurusan dengan Nazrey secara mudah, terutamanya bagi mereka yang ingin menjadikan Nazrey sebagai duta poduck mereka. Syukur Alhamdulillah setidaknya dengan kesepahaman dan kerjasama kedua belah pihak secara baik,manfaat yang diperolehipun bukan hanya dapat dinikmati oleh mereka sahaja bahkan manfaatnya itu dapat disalurkan juga untuk keperluan ummah.Sebab sekarang Nazrey tengah giat-giatnya berusaha dan berjuang semaksimal mungkin dalam usaha pengumpulan dana demi mendirikan pusat tahfiz al qur'an di negeri lelahirannya yaitu di Ranau, SABAH.

SEMOGA ALLAH MEREDHAI PERJUANGAN BELIAU DAN MEMPERMUDAH SEGALA URUSAN DALAM USAHA MEMPERKASA UMMAH MELALUI ILMU PENGETAHUAN YANG BERMANFAAT DUNIA & AKHIRAT.AMIIIN......

Gambar ana ngan onta kat belakang tu bukan kat Mesir,tapi kat NEGERI SEMBILAN. Sebab time tu ana dan bang Nazrey menghadiri jemputan nasyid performance pada program kurban perdana. Huahaha yang kelakarnya time kurban tu selesai daging sang onta raib dikebas orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Banyak masyarakat disana yang tidak mendapat bagian. Padahal jumlah hewan kurban yang direbahkan kalau saya tak salah melebihi 120 ekor lembu.Tak pe la insyaAllah suatu masa ana juga berharap semoga dapat berangkat umrah ketanah suci bersama bang Nazrey tu.Ni hari dia tolong ambikkan gambar ana ngan onta ni kat Negeri Sembilan, suatu masa ana pula yang akan ambikkan gambar bang Nazrey naik onta kat negeri pak arab. Amiiiiin




Selasa, 04 Mei 2010

FENOMENA SENI ISLAM

Sayup terdengar nada menyentuh kalbu,dalam heningnya suasana malam kurenung syair dan madah yang berkumandang dari berbagai koleksi lagu2 irama padang pasir kesayanganku.Kuputar lagu tersebut satu persatu.Betapa terharunya aku meresapi makna yang terkandung dibalik lagu2 tersebut.Terutamanya ketika aku menghayati beberapa koleksi buah karya Haji Ahmad Baqi pimpinan orkes EL.SURAYYA MEDAN.



Walaupun kegemilangan EL SURAYYA hanya tinggal kenangan,namun bagiku sosok AhmadBaqi cukup berjasa.Sebab perjuangan beliau dalam memartabatkan seni islam dipersada NUSANTARA telah mengukir kisah yang begitu membanggakan.Banyak buah karya beliau yang menjadi modal dalam perkembangan seni islam diperingkat NUSANTARA. Bukan hanya di Indonesia, bahkan nama EL SURAYYA pimpinan Ahmad Baqi itu juga turut dikenali di Malaysia,Singapura,Brunai Darussalam. Pernah juga suatu ketika dahulu perwakilan Mesir menghadiahkan sebuah alat music bernama 'Ghanuun' kepada Ahmad Baqi sebagai cendera hati diatas prestasi beliau yang begitu membanggakan dalam perjuangan memartabatkan seni islam dipersada NUSANTARA.

Bagi pecinta seni islam nama Ahmad Baqi tentunya tidak asing lagi. Biarpun sedekad kepergiannya meninggalkan kita kembali kepada sang illahi namun buah karyanya sehingga kini masih dapat kita nikmati.Bahkan ada juga beberapa penggiat seni,artis ternama,dan rumah produksi masih merekamkan kembali hasil karya beliau.Sebagai pengamat seni islam,turut saya lampirkan 10 buah lagu ciptaan beliau yang paling saya sukai,dan mungkin anda juga mengetahuinya,diantaranya:

1.SELIMUT PUTIH
2.MADAH TERAKHIR
3.PUSARA KASIH
4.CITA-CITA
5.SEBUAH NAMA
6.HAWA DAN NAFSU
7.HARTA DUNIA
8.MENCARI BAHAGIA
9.PETUAH GURU
10.BISIKAN DUNIA

Jika ditinjau melalui syair ciptaan Ahmad baqi, bagiku beliau sesuai jika digelar profesor seni islam se Asia. Bukan nak berlebih-lebih,tapi jika dilihat melalui sastra dibalik karya beliau bagiku sangat memiliki nilai kata yang cukup tinggi. Sebagai contoh:

HIDUP INI HANYA SEKEJAP
JARANG YANG LEBIH SERIBU BULAN
JANGAN BIARKAN NAMAMU LENYAP
DITELAN MASA TANPA SEBUTAN
( lagu "Sebuah Nama" )

Disini saya juga mengucapkan terima kasih kepada penggiat seni islam seNUSANTARA,perjuangan mengembangkan lagu-lagu yang berteraskan dakwah merupakan tanggung jawab kita bersama.Maka ianya memerlukan kerjasama oleh berbagai pihak.Jangan biarkan lagu-lagu yang bernuansakan islam ini hilang ditelan zaman.Dan disini saya juga berpesan agar kiranya bagi anda yang ingin mencontohi perjuangan sang Ahmad Baqi hendaknya menguasai TARANUM,sebab dalam berbagai buah karya ciptaan beliau saya melihat lebih menituk beratkan hawa lagu yang berunsurkan TARANUM.

SELAMAT JALAN WAHAI AHMAD BAQI...
NAMAMU KAN TERUKIR DILUBUK SANUBARI

Sabtu, 01 Mei 2010

NEGERI KELAHIRAN



SELAMAT DATANG DI KOTA MEDAN







HAKIKAT KEHIDUPAN

Jika berbicara mengenai kehidupan masing-masing diantara kita mempunyai pandangan tersediri.Begitu juga dengan saya.Sebenarnya pandangan mengenai hal tersebut boleh berbeda,akan tetapi setidaknya kita mesti mengetahui apakah hakikat kehidupan tersebut.Maka ada 3 perkataan yang mesti diingat,yaitu:
DARI MANA,SEDANG DIMANA DAN MAU KEMANA.

Bagiku kehidupan ini laksana kembara,dan dunia ialah tempat tinggal sementara yang mana keberadaan disini ialah semata-mata untuk mengumpul bekal dan mempersiapkan diri sebaik mungkin agar diperjalanan berikutnya terhindar dari berbagai ancaman dan terlepas dari berbagai sebarang kesusahan.

Walaupun keluar dari rahim seorang ibu,kehadiran insan dialam dunia ini sebenarnya atas keizinan Allah SWT.Ditiupkan-Nya ruh kedalam jasad yang tiada berdaya ini dan ditakdrkan-Nya nasib seseorang itu sejak zaman azali lagi.Sebab itulah kita selalu berdoa " tiada daya dan upaya selain dengan pertolongan Allah ". Dan tujuan kita hidup didunia ini ialah sebagai perjalanan kembara mengemban amanah yng diperintahkan Allah dan dunia pula sebagai tempat persinggahan sementara demi mempersiapkan diri menuju perjalanan hidup berikutnya.

Kehadiran kita didunia yang sementara ini sebenarnya ialah untuk mengumpul bekal iman dan taqwa dan senantiasa ingat kepada-Nya.Sebab itulah yang akan menjadi persembahan ketika insan menghadap Tuhannya disuatu masa nanti.Namun alangkah sedihnya banyak diantara manusia itu yang lupa apakah hakikat hidup yang sebenarnya.Disebabkan hal itu maka banyak diantara kita yang tergoda oleh bisikan dunia yang menjanjikan kebahagiaan palsu. Dan tak sedikit pula yang diperbudak dunia,hidupnya tiada pernah puas, resah gelisah dan jarang mensyukuri nikmat yang ada.Maka hampalah kelak tangan kanan serta kirinya dari amal kebaikan kerana selama didunia lupa mengerjakan apa yang tuhan perintahkan.Dan pada saat itu penyesalan tiada berguna lagi. Maka azab sengsarapun akan datang menghampiri diri.

Sebenarnya bukan tidak mengtahui tentang kewajiban sebagai seorang hamba,akan tetapi godaan kenikmatan dunia yang datang menerpa itu begitu kuat mempesona.Berbagai macam ragam bentuknya,maka fikirkanlah!!! Kebanyakan kita banyak yang takut susah didunia tetapi sedikit yang memikirkan bagaimanakah keadaan disana kelak (akhirat). Takut miskin,sebab itu mengejar kekayaan walaupun dengan berbagai cara. Takut sakit ... tetapi ketika sehat jarang menyukurinya. Harta,pangkat,jabatan dan nama bak seharum bunga menjadi cita-cita yang setinggi angkasa... padahal jika kelak mati semuanya kan tinggal didunia. Ketika bahagia lupa yang mana semua itu ialah titipan Allah. Dan yang lebih menghairankan lagi ialah jika berbicara mengenai urusan agama banyak yang berkata "selagi muda kejarlah cita-cita,rebut kejayaan dan  dan bertaqwa itu ialah perkara nanti kalau jika sudah tua dan bersara dari tempa bekerja". Inilah yang disebut aneh bin ajaib bin nyata tetapi memang ada dan pasti banya diantara kita yang perna jumpa dengan orang seperti ini.Baginya urusan dunia menjadi matlamat utama dan tetang hari akhirat itu masalah kemudian.Sama-samalah kita berdoa semoga Allah memberikan sinaran hidayah dan memberikan petunjuk agar mereka sedar dan kembali kepangkal jalan.

Wahai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah dan hendaklah setiap diri memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat), dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.
QS. al-Hasyr (59) : 18.

Jika berbicara mengenai mati,huu.... banyak yang takut. Tau takut ... ! Tetapi ketika sehat,bahagia, mempunyai kelapangan masa, dan disaat berdiri dipuncak kejayaan banyak pula yang lupa kepada-Nya. Ketahuilah walau bagaimanapun yang namanya ajal itu pasti datang menghampiri diri. Bila, dimana dan dalam keadaan yang bagaimana tiada satupun yang dapat mengetahui.Sebab semua itu menjadi rahasia dan hanya Allah sajalah yang Maha Mengetahui.